Wednesday, March 4, 2020

Pendaftaran Di tutup, KPRM ; 11 Orang Resmi Maju Di PEMIRA STITNU Al Farabi Pangandaran Tahun 2020


Pendaftaran Calon Ketua Dewan Eksekutif mahaaiswa (DEMA) dan anggota Dewan Perwakilan Mahasiawa (DPM) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama (STITNU) Al Farabi Pangandaran resmi di tutup.

Via Puspitasari, Ketua KPRM menyampaikan, sampai jadwal pendaftaran ditutup detik detik akhir  banyak yang mendaftar.


Sebanyak 11 orang resmi mendaftarkan diri untuk maju di Pemilihan raya mahasiswa (PEMIRA) tahun 2020.

sebanyak 8 orang mendaftar sebagai calon anggota DPM dan 3 orang mendaftar sebagai Calon ketua DEMA.

Dari 11 orang yang mendaftar 9 dari prodi Manajemen Pendidikan Islam (MPI), 1 orang dari Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) dan 1 orang dari Prodi Bimbingan Konseling Pendidikan Islam (BKPI)."Paparnya.

Samsul Gunawan, Anggota KPRM menambahkan, setelah dilakukan verifikasi Administarasi seluruh yang mendaftar telah dinyatakan lolos administrasi dan berhak untuk mengikuti tahapan selanjutnya yaitu Pengambilan nomor urut.

Pengambilan nomor urut rencananya akan dilaksanakan Rabu (04/03/20) yang akan di gelar di ruang KPRM.

Rima Martika, Anggota KPRM mengumumkan, ada 11 orang yang mendaftar di (PEMIRA), berikut nama calon ketua DEMA masa khidmat 2020-2021 :
1. Dede Adiana
2. Santana Mardian
3. Adi Tri Fauzi Muslim

Calon Anggota DPM masa Khidmat 2020-2021 :
1.Abdul Mu'ti Sobahi
2. Abdul Holik
3. Ridwan Fauzi
4. Moch. Luthfi Aditya
5. Ali Nurdin
6. Naeli kamilatul Azizah
7. Amarulloh
8.Rudi Wahyu






No comments:

Post a Comment